Resep Cara Membuat Kue Lapis by Yunita_Princess

 

KUE LAPIS by @yunita_princess Bahan-Bahan : 125 grm Tepung Tapioka 65 grm Tepung Beras 125 Gula Pasir 20 ml Susu Kental Manis (sesuai selera lidah untuk tambah manisnya) 500 ml Santan 1 lmbr Daun Pandan 1 sdt Garam 1 sdt Vanili Secukupnya Pewarna Ungu Cara Membuat : 
1. Rebus santan, daun pandan, dan vanili hingga mendidih kemudian dinginkan. 
2. Campur santan dengan tepung tapioka, tepung beras, garam, susu kental manis dan gula pasir, aduk rata dan saring. 
3. Bagi 2 adonan, kemudian beri pewarna ungu pada adonan pertama. Aduk rata. Adonan ke 2 biarkan berwarna putih.
 4. Ambil adonan masing2 75 grm.
 5. Kukus cetakan yg sudah diolesi dgn minyak, masukan adonan ungu masak selama 4 menit, kemudian masukan adonan putih masak selama 4 menit. Begitu seterusnya selang seling hingga cetakan penuh. 
6. Terakhir kukus selama 20 menit.
 7. Angkat dan dinginkan, ambil kue dari cetakan dan potong2.
 8. Kue siap disajikan.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Resep Cara Membuat Kue Lapis by Yunita_Princess"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel